Belanja adalah salah satu komponen penting ketika kamu liburan di Kamboja. Selain bisa membeli barang dan oleh-oleh untuk keluarga, kamu juga bisa merasakan suasana lokal yang kental di sana. Akan semakin terasa apabila kamu mengunjungi 5 tempat sentra belanja di Kamboja ini yang sudah dirangkum oleh Asgatour. Yang pasti dengan harga yang terjangkau deh! Simak list di bawah ini Sobat Asga!
1. Orussey Market
Pasar sentra perbelanjaan di Kamboja yang pertama adalah Orussey Market. Kamu akan mendapatkan harga yang rendah apabila berbelanja di sini, hal tersebut dikarenakan pasar ini lebih sering dikunjungi oleh masyarakat lokal. Tawar-menawar akan terasa lumrah di sini, kamu bisa menemukan makanan, pakaian, dan juga perhiasan untuk dibeli.
Alamat: Oknha Tep Phan St. (182), Phnom Penh, Kamboja
2. Central Market
Central Market dibangun pada tahun 1937 dan memiliki luas pasar yang sangat besar. Di Central Market kamu bisa mencoba berbagai makanan lokal Kamboja yang lezat dan unik. Selain jajanan lokal, kamu bisa menemukan bangunan pasar yang unik dan memiliki kubah dengan empat cabang menuju lorong pasar.
Alamat: Phnom Penh, Kamboja
3. Russian Market
Apabila kamu ingin mengunjungi Russian Market untuk berbelanja, harus dipastikan kalau kamu bisa tawar-menawar untuk mendapatkan harga terbaik. Sudah menjadi rahasia umum apabila barang yang dijual ke wisatawan mancanegara pasti harganya lebih mahal dari biasanya. Suasananya yang sangat khas pun akan membuat kamu betah dan kalap berbelanja pakaian dan suvenir khas Kamboja.
Alamat: St. 163 Corner of St. 440, Phnom Penh, Cambodia Phnom Penh, 12310, Kamboja
4. Psar Chaa (Old Market)
Sesuai dengan namanya, Psar Chaa merupakan pasar tertua yang ada di Kamboja. Suasana lokal akan sangat terasa di Psar Chaa. Selain untuk membeli cinderamata, kamu juga bisa membeli makanan khas Kamboja. Terdapat berbagai macam barang yang bisa kamu beli di sini seperti, barang-barang rumah tangga, makanan, perhiasan, sepatu, buah-buahan, dan bahkan ada juga kain sutera khas Kamboja loh.
Alamat: Oknha Plong, Phnom Penh, Kamboja
5. Night Market Siem Reap
List sentra perbelanjaan di Kamboja yang terakhir adalah Night Market Siem Reap. Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin membelikan oleh-oleh souvenir khas Kamboja bagi kerabat terdekat. Pasar ini memiliki lebih dari 2000 kios yang menyediakan kerajinan lokal Khmer, souvenir khas, dan juga baju.
Alamat: HV5W+74F, St 218, Phnom Penh, Kamboja
Itulah 5 tempat di Kamboja yang harus kamu kunjungi apabila ingin berbelanja berbagai macam makanan, barang, dan cinderamata. Persiapkan budget kamu karena dijamin akan lupa waktu deh ketika kamu berbelanja di sini. Tanyakan segala pertanyaan wisata kamu kepada Asgatour ya! Jadi, sudah siap belanja kan Sobat Asga?